Program Bupati Terkait Pemerataan Pembangunan Mendapat Dukungan DPRD

0
314

 

Sampit. www.tabloidmilitan.com. Wakil Rakyat dariKomisi I DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Hendra Sia memberikan apresiasi dan dukungan terkait rencana program kerja prioritas Bupati Kotim untuk meningkatkan pemerataan pembangunan di daerah kedepannya. Menurutnya rencana Bupati Halikinoor untuk memberikan sejumlah anggaran sebesar Rp 200 juta untuk setiap desa di 2023 mendatang merupakan hal yang positif bagi kemajuan masyarakat.

“Sebelumnya pada rapat badan anggaran kamis 1 sep 2022 lalu kami meminta kepada pemerintah kita untuk melakukan pemerataan pembangunan di kabupaten kotawaringin timur terutama di daerah dapil V, supaya pemda memperhatikan pembangunan di pelosok-pelosok, jangan hanya mementingkan di perkotaan, namun dengan penyampaian Bupati kemarin saya yakin kedepan masyarakat di dapil V akan mendapatkan hal yang positif, dengan harapan kalau terealisasi itu terus diadakan setiap tahun anggaran,” ungkapnya Sabtu (03/09/2022).

Disisi lain legislator Partai Perindo ini menekankan, dirinya sempat miris melihat pembangunan di kotim ini yang terkesan hanya mementingkan wilayah perkotaan, seperti trotoar yang dipasangi keramik, namun timpang bagi jalan-jalan di pelosok yang masih banyak dalam keadaan rusak parah.

“Kami miris sebenarnya, kita bisa lihat dan rasakan, harus penuh perjuangan untuk melakukan aktifitas sehari-hari, tetapi sekali lagi kami apresiasi kepada pak Bupati yang sudah menjawab secara langsung persoalan tersebut pada sidang paripurna jumat 2 September 2022 kemarin, setelah penandatanganan rancangan KUA PPAS perubahan, tentang rencana untuk meratakan pembangunan 200 juta rupiah setiap desa mulai tahun 2023 mendatang,” timpalnya.

Disisi lain dia juga berharap agar semua pihak dan elemen masyarakat terus mengawal setiap rencana hingga pada eksekusi di lapangan nantinya terkait respon cepat bupati yang mana ingin meratakan porsi pembangunan di kotim itu.

“Semoga nantinya di tahun 2023 kita bisa sama-sama kawal apa yg menjadi rencana bupati tersebut, harapan kami juga masyarakat ikut serta mengawal dan juga membantu pemerintah daerah dalam mengontrol setiap kegiatan yang berbentuk program kerja pemerintah daerah terutama yang sudah menjadi program prioritas Bupati Kotim nantinya,” pungkasnya. (Tim TM Kotim)

- Advertisement -
Unknown app
Unknown app
Developer: Idmstore
Price: Free
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
Artikulli paraprakPengungkapan Praktek Esek-esek KM 12 Sampit Tanda Tidak Seriusnya Satpol PP
Artikulli tjetërMegaproyek Di Das Barito, Pemprov Kalteng Siap Gelontorkan Dana Rp. 1,5 Trilyun

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini