Kejar Target Vaksinasi, Polres Barsel Kembali Lakukan Inovasi

0
352

Buntok, www.tabloidmilitan.com
Demi kejar target vaksinasi cegah penularan virus covid19, Polres Barsel (Barito Selatan) Polda Kalimantan Tengah kembali lakukan berbagai inovasi baru untuk menumbuhkan minat masyarakat untuk bervaksin.

Dari hasil pantauan awak media ini, bertepatan dengan acara Silaturahmi Bupati dan Wakil Bupati Barito Selatan dengan Ormas kemasyarakatan se-Barito Selatan, nampak Polres Barsel berkolaborasi dengan pihak-pihak teknis terkait melakukan vaksin gratis pada sore hingga malam hari yang dilakukan di Taman Rusa kota Buntok, Sabtu (05/03/2022).

Dalam kegiatan tersebut, nampak Kapolres Barsel AKBP. Yusfandi Usman, SIK. MIK, bersama Bupati Barito Selatan H. Eddy Raya Samsuri, beserta Unsur Forkopimda lainnya turun langsung meninjau kegiatan vaksinasi massal tersebut.

“Dengan strategi suntik vaksin malam hari yang menyasar tempat keramaian ini diharapkan dapat menjaring animo masyarakat untuk divaksin,” ujar Kapolres.

“Alhamdulillah dengan adanya gelaran vaksinasi malam hari ini masyarakat cukup antusias untuk disuntik vaksin, dan mudah-mudahan sesuai apa yang menjadi harapan kita bersama yaitu suksesnya akselerasi vaksinasi, dengan begitu bisa mencapai target vaksinasi sesuai harapan” katanya lagi menambahkan.

Sementara itu untuk target, Kapolres menyebutkan pihaknya pada malam ini telah menyiapkan sebanyak 200 dosis vaksin jenis Astrazeneca dan Pfizer baik untuk dosis pertama, kedua, dan booster.

Pada kegiatan itu juga, Kapolres bersama unsur Forkopimda menyerahkan tali asih berupa bingkisan multivitamin dan sembako kepada masyarakat peserta vaksin, petugas TNI, Polri, Nakes. (Tim TM-SIK/Rediansyah Sy. Ikat/Nedhy Ross Glandazz Sy. Ikat)

- Advertisement -
Unknown app
Unknown app
Developer: Idmstore
Price: Free
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
  • Unknown app Screenshot
Artikulli paraprakWow …, H. Hairis Salamad Minta DLH Awasi Bahkan Tindak Tegas Aktivitas Perusahaan. Ini Penjelasannya …???
Artikulli tjetërORMAS AKAR RUMPUT ANAK HARAM

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini